hy semua :)
aku datang lagi dengan membawa cerita yang sebenernya bukan buatanku alias~buatan orang lain~ :D
jadi sebelum aku ngepost nih cerita aku mau bilang bagi yang merasa nih cerita buatanya situ aku minta maaf banget ya gak izin dulu :)
oke lanjut aja deh!
ini dia :)
selamat membaca ^_^
***
***
Supernova adalah ledakan dari suatu bintang di galaksi yang memancarkan energi
teramat besar, peristiwa supernova ini menandai berakhirnya riwayat suatu
bintang. Bintang yang mengalami supernova akan tampak sangat cemerlang dan
bahkan kecermelangannya dapat mencapai ratusan juta kali cahaya bintang semula.
“ify ify, kamu tuh ya setiap hari baca buku itu terus, emang gak bosen apa?
Udah hatam berapa kali kamu?” komentar debo yang baru saja selesai mendengarkan
ocehan ify tentang supernova.
“biarin napa sih de! Aku itu gak akan pernah bosen baca buku ini, aku akan
memperdalam ilmu ku dulu sebelum jadi astronom” balas ify yang kembali
melanjutkan bacanya kali ini tentang “katai putih”
“beuh, sok!”
“bodo! Dari pada kamu, plinplan”
“heh,, siapa bilang aku plinplan! Dengerin aku ya, aku itu mau jadi penyanyi
terkenal kaya iel stevent, terus buat singgle abis itu rekaman terus buat
album, launcing dan roadshow ke seluruh kota Indonesia!” ify hanya
geleng-geleng kepala mendengar ucapan sahabatnya itu lalu berlanjut
konsenterasi pada bukunya, membiarkan debo terbang bersama khalyalan tingkat
tingginya.
***
“TANTEEEE, ASLAMU’ALAIKUM!!!!! PERMISI!!! PUNTEN!! SPADA!!! HALOOOO” teriak ify
pada sebuah rumah didepannya, saat ini masih pukul 02.30 wib
KLEK..
“huwaaaaa...” teriak ify saat melihat siapa yang buka pintu
“hei ify.. kamu tuh kenapa? Ini tante ify! Tante halimah” jelas tante
“hah apa? Tante toh, kirain....” ucapan ify terputus
“hantu maksud kamu?” ify Cuma nyengir kuda “kamu nih ada ada aja, oia ada apa
sih fy? Masih jam setengah tiga kok kesini?”
“hehe, maaf tante, ify gak tau. Abis tante pake mukena sih, sholat tahajut ya
tan?” tante halimah tersenyum “oia, debonya ada tante?” lanjut ify
“ada sih di kamarnya, tapi masih tidur. Ada apa? Penting ya?”
“ikh.. pentiiiiingggg banget tante!!! Emm, debonya bisa tolong di bangunin gak
tante?” pinta ify sopan
“yaa, kalo menurut ify itu penting, boleh-boleh aja.” Jawab tante
“makasih tante!!! Makasih bangetttt, tante baik deh!”
“sama-sama, tapi kamu gak di marahin mama kamu keluar malem-malem?”
“eeee, engga tante. Kan ini hal ‘penting’ hehe” jawab ify
***
“aduh fy!! Kita ngapain sih ke sini malem malem? Tadi sore kan udah??” kata
debo yang dari tadi bertanya, mata debo juga masih on, off, on, off. Ify
mengajak debo pergi ke Bosscha, seminggu belakangan ini Bosscha memang di buka
untuk umum, karna dilangit sedang ada fenomena alam yang jarang sekali terjadi
“hujan meteor”.
“aduh de! Pake nanya lagi, yaa mau liat hujan meteor lah! Kita hampir telat tau!”
jawab ify yang masih menggandeng tangan debo, karna takut debo kabur kembali ke
rumah dan terusin bobo.
“eee pak, kita gak telat kan?” tanya ify kepada salah satu petugas
“enggak kok dek, emang sih puncaknya itu waktu pukul dua, tapi gak apa apa kok
masih bisa liat sampe jam tiga!” jawab petugas
“oh makasih pak!” ify langsung naik ke tangga dan melihat ke dalam teropong,
hujan meteor saat ini terjadi di rasi lyra. Dan debo di biarakan duduk sendiri,
yang penting debo gak pulang, juga itu udah cukup untuk ify.
“DEEBBOOO!!!” panggil ify
“akh iya iya ada apaan???” jawab debo malas karna merasa terganggu tidurnya
“kamu mau pulang gak?? Ini udah jam setengah empat, bentar lagi subuh tau!!”
“APA?!? Kamu ngapain aja fy?” tanya debo bingung
“tau akh! Salah sendiri kamu pake tidur segala! Cepet pulang, aku ngantuk nih!”
kata ify langsung pergi meninggalkan debo yang masih duduk diam.
“dasar cewe! Giliran gue pulang gak boleh, lha dia pulang seenaknya aja!!”
gumam debo
***
“ya ampun!” kata ify lumanya keras
“ada apa fy?” tanya debo khawatir
Mereka saat ini sedang ada di beranda depan rumah debo, sejak pulang dari
Bosscha subuh tadi ify sampai saat ini belum kembali kerumah katanya sih dia
takut di marahin tante gina, dia mengakui bahwa penjelasannya kepada tante haliamh
tadi pagi itu bohong, hehe.
“ini loh de. Ternyata alam semesta ini terjadi karna ada peristiwa Big Bang”
kata ify yang masih belum melepaskan pandangannya pada buku.
“kemana aja kamu? Sering baca buku ini kok baru tau” kata debo
“emang kamu tau?” tanya ify, debo menggeleng “yaah, sama aja dong kalo gitu!”
“biarin akh, lagi pula Big Bang? Apaan itu aneh!” koment debo dan melanjutkan
kegiatannya, menulis sesuatu
“enak aja! Big Bang di bilang aneh” balas ify cemberut
Big Bang (dentuman besar) merupakan salah satu teori ilmu pengetahuan yang
menjelaskan perkembangan dan bentuk awal dari alam semesta. Teori ini
menyatakan bahwa alam semesta ini terbentuk dari ledakan mahadahsyat yang
terjadi sekitar 13.700 juta tahun lalu. Ledakan ini melontarkan materi dalam
jumlah sangat besar ke segala penjuru alam semesta. Materi-materi ini kemudian
mengisi alam semesta dalam bentuk bintang, planet, debu kosmis,
asteroid/meteor, energi, dan pertikel lainnya.
“gitu de!” kata ify yang baru saja menyelesaikan ceramahnya, tapi debo malah
memainkan pulpennya
“de, debo! Debo!!!!” tanya ify
“eh iya fy apa?”
“lho kok apa? Kamu udah tau kan apa itu Big Bang??”
“eeee, hehe maaf ya fy. Aku gak denger. Atau mungkin bisa diulang?” tawar debo
Ify memasang tampang galak “ish! Emang kamu ngapain sih de sampe-sampe gak
dengar aku ngomong apa?”
“eem. nulis fy” jawab debo singkat
“lho sejak kapan kamu jadi suka nulis, beralih profesi nih jadi penulis??”
“enggak kok fy. Yaaa aku iseng aja nulis lagu”
“apa? Ternyata seorang andryos bisa nulis lagu juga toh.. waahh hebat! Apa
judulnya?” tanya ify semangat gak jadi marah
“belum tau, hehe” jawab debo “huft, selamet gue!!” kata debo dalam hati
“tapi aku boleh baca kan??” tanya ify
“boleh kok, boleh. Silakan”
“waahhh, dede! Ini tuh bagus banget tau! Aku suka....” kata ify setelah
membacanya
“hehe, masa sih? Makasih deh kalo gitu”
“kapan mau di rilis?”
“hah? Ngaco kamu fy” kata debo kaget
“hehe, bercanda! Kapan-kapan janji ya nyanyiin di depan aku” pinta ify
“iya dong, pasti kalo itu mah!!” jawab debo penuh senyum
***
Lima hari kemudian ify datang kerumah debo dengan penuh semangat sambil membawa
sesuatu di tangannya.
“kamu pasti ikut kan de?? Ini itu kesempat kamu untuk mewujudkan impian kamu!!”
kata ify girang, dia langsung semangat begitu tadi pagi dia liat koran yang di
baca ayahnya, ify langsung merebut koran itu gak peduli ayahnya memasang muka
galak kepadanya, dia serius baca berita koran itu.
“mau sih fy, tapi kan aku harus ke Jakarta” jawab debo lesu
“yaah, kok kamu gitu sih? Kemarin-kemarin aja semangat banget, pake bilang mau
roadshow ke seluruh kota Indonesia lagi, sekarang Cuma ke Jakarta aja udah
lesu”
“bukan itu masalahnya fy, aku......” ucapa debo mengatung “aku belum siap untuk
pisah sama kamu, ajang itu kan pasti membutuhkan waktu yang lama fy” kata debo
dalam hati.
“debo, kok diem sih? Aku aja punya rencana mau ke Amerika kalo udah lulus D
III, aku dukung kamu 100 % kok” kata ify menyemangati
“emm, iya deh iya” jawab debo tapi masih ragu
“nah! Gitu dong, itu baru sahabat aku!!”
Debo sedang serius mengisi formulir pendaftaran “Idola Indonesia”, akhirnya dia
rela pisah sama ify, toh hanya tujuh bulan. Lagi pula ify janji sesekali nanti
dia akan melihat live ke Jakarta.
***
Hari audisi pun tiba, debo membawakan lagu
‘Untuk Mencintaimu’ dari seventen. Semua juri terpukau dengan suara vibra debo,
gak salah kalo selama ini debo bermimpi ingin jadi penyanyi, kata salah satu
juri mungkin suara iel stevent sang idola debo bisa kalah dengan suara dirinya,
debo tidak percaya, tapi debo di pastikan untuk lolos audisi.
“wah, beneran kamu lolos de?? Berarti aku bisa nonton kamu di TV dong? Waahh
selamet yaa, eh tapi sepi juga disini gak ada kamu” kata ify di ujung telepon
“akhh, ketauan yaa kamu kangen sama aku??” ledek debo
“siapa bilang aku kangen kamu? Aku Cuma bilang disini sepi gak ada kamu” ucap
suara di sebrang yang berubah menjadi sedikit kencang
“tapi maksudnya sama kan??” ledek debo lagi tapi gak ada suara yang datang
“ee, ya udah deh fy, udahan dulu ya. Makasih ucapannya” kata debo dan menutup
gagang telepon.
***
Siang ini ify pergi ke Bosscha, untuk kesekian kalinya dia pergi ke Bosscha
tanpa di temani debo, dia ingat sekali waktu terakhir dia mengajak debo ke
sini, tengah malam hanya untuk menemani dia melihat hujan meteor, minggu ini
adalah minggu ke 10 semenjak debo masuk ke babak Spekta, dan itu artinya malam
ini akan di umumkan siapa saja yang masuk tiga besar.
“de kamu tau gak? Saat ini aku lagi sibuk nulis skripsi lho” kata ify yang
sedang menelpon debo
“oh ya?? Wahh, tentang apa? Pasti tentang langit deh, oia kamu lagi dimana sih
kok sepi banget?”
“aku lagi di Bosscha de, jelas sepi ini kan masih siang”
“Bosscha? Aku kangen banget sama tempat itu”
“haha, makanya cepet pulang! Petugasnya juga udah kangen sama kamu tuh! Dia
inget banget loh waktu kamu terakhir ke sini, sampe ketiduran gitu, hahaha”
“yeee, ketawa kamu! Oia balik ke skripsi, kamu buat skripsi tentang apa sih?”
tanya debo
“tentang bintang! Dan bintang itu kamu!!”
“hah apa? Kok bisa??”
“yaa, bisa dong, ify!!”
“waahh, pasti dapet 3,5 tuh kalo peran utamanya aku” kata debo pede
“ikh, pede!”
“eh fy, udah dulunya aku harus latihan nih, sukses untuk skripsinya ya fy” kata
debo yang langsung menutup telepon.
“debo, walaupun kita udah jarang ketemu tapi kamu masih perhatian sama aku,
makasih de!! Bagi aku kamu itu adalah ‘Sirius’. Bintang yang paling terang di
langit malam, dan kamu adalah bintang paling terang di hati aku”
***
- SIRIUS is My Best Friend –
Sebelumnya perkenalkan saya Alyssa Saufika mahasisiwi fakultas.astronomi yang
ingin menjelaskan sedikit tentang isi skripsi saya, saya membuat skirpsi
seperti ini atas pengalaman seseorang yang telah memberikan motivasi kepada
saya bahwa kalau ada kemauan kita pasti bisa mencapai apa yang kita inginkan.
Telah kita ketahui bahwa SIRIUS merupakan bintang paling terang di langit
malam, dengan magnitudo tampak “1.47. bintang ini terletak di rasi Canis Major
dan saat terbaik untuk dapat melihat bintang ini adalah sekitar tanggal 1
Januari.
Tapi sahabat saya, dia tidak pernah bermimpi untuk menjadi sirius, dia hanya
bermimpi ingin menjadi sorang penyanyi dan itu terbukti, karirnya sekarang
semakin bersinar bahkan mungkin menurut saya lebih bersinar dari pada bintang
sirius yang di lihat dari bumi, kuncinya hanya satu yaitu dia tidak pernah
melupakan orang-orang di sekitarnya yang telah mendukung dia selama ini,
walaupun sekarang dia sedang jauh dari saya, tapi saya tidak perlu menunggu
tanggal 1 Januari untuk melihat saat terbaiknya bersinar, setiap saat dia akan
selalu bersinar di hati saya dan para penggemarnya, mungkin salah satu teman
disni juga ada yang menjadi Jpenggemarnya.
Memang Skripsi ini mungkin tidak nyambung dengan fakultas yang saya pilih, tapi
saya hanya ingin seperti sahabat saya, mewujudkan mimpi saya menjadi seorang
“ahli astronomi” yang tidak mendapat predikat ‘kacang lupa kulitnya’, dan saya
juga tau semua teman-teman disini juga ingin seperti itu kan?. Saya berharap
kita semua bisa menjadi Sirius sirius yang lainnya. Terima kasih
Ify baru saja selesai menjelaskan sedikit isi skripsinya, pada saat itu banyak
sekali tepuk tangan meriah yang di dapatnya, bahkan dosen killer yang menjadi
musuh bebunytannya selama ini, sampai berkata.
“saya yakin kamu pasti bisa menjadi sirius selanjutnya, saya jadi penasaran
untuk membaca lengkap isi skripsi ini, yaa memang saya akui ini memang tidak
nyambung dengan fakultas kamu tapi saya harus akui juga bahwa ini sangat bagus
dan sangat memberi motivasi bagi kita semua. Dan menurut saya, kamu berbakat
untuk menjadi astronom dunia ify, seperti yang kamu impikan, dan satu lagi,
kamu juga berbakat menjadi penulis” ucap Dr. Duta, M.Pd
“wah. Makasih pak!! Makasih banget. Ini pujian pertama yang bapak kasih lho ke
saya, hehe” kata ify yang membuat satu ruangan pun tertawa karna tingkahnya
tersebut.
***
“hahaha. Masa sih pak duta bilang kaya gitu?? Wah coba aku ada disana pasti aku
tuh yang ketawa paling keras sekaligus paling bangga, secara aku gitu yang jadi
pemerannya, hehe” ucap debo dari ujung telepon
“iya de, aku aja gak percaya. Tapi emang tingkah aku aneh ya de? Masa satu
ruangan sampe ketawa geli gitu sih??”
“yaa pasti lah,”
“ohh.. jadi kamu bilang aku aneh gitu??”
“eee, enggak juga sih abis mau gimana lagi. Emang itu kan kenyataannya”
“kamu tuh ya.. gak berubah! dari dulu selalu ngejek aku. Bete deh!!” jawab ify
“jangan bete dong.. aku kan udah pesenin tiket grand final , khusus buat kamu.
Aku harap kamu dateng ya di hasil GF minggu depan, tiketnya udah kamu terima
kan?”
“udah, janji deh aku pasti dateng,, tapi de di Jakarta tempat kaya Bosscha ada
gak ya?” tanya ify
“ada kok! Tapi gak terlalu mirip Bosscha sih, kamu ini sehari gak liat bintang
gak bisa ya??”
“emm, ya gitu deh hehe”
“fy, aku jadi penasaran sama keterangan lengkap tentang sirius” pinta debo
“kamu mau tau? Boleh aja sih. Tapi jangan sekarang. Nanti aja kalo aku udah
dateng ke Jakarta gimana?”
“yaahh, terserah kamu aja deh fy”
Sore itu di habiskan ify dan debo untuk telponan bareng, melepas rindu karna
hampir dua minggu mereka gak telponan bareng di sebabkan skripsi ify. Ify janji
dia akan datang di Grand Final Idola Indonesia 2007, sekalian liburan.
***
Seminggu setelah debo berhasil menjadi Runner Up 1 Idola Indonesia 2007, kali
ini debo mengajak ify pergi, sesuai janjinya waktu itu dia akan membawa ify ke tempat
yang mirip seperti Bosscha yaitu Planetarium. Ify berdercak kagum, memang
sedikit berbeda dengan Bosscha karna di sini gak ada teropong langit yang
besarnya sama kaya yang ada di Bosscha.
“gimana bagus kan?” tanya debo
“iya bagus kok, hihi”
“oia, kamu kan janji untuk jelasin keseluruhan tentang sirius!!”
“oh.. hehe, mau aku jelasih sekarang?”
“boleh tapi duduk di situ aja” ajak debo
“oke!”
Sirius merupakan bintang paliang terang di langit malam dengan magnitudo tampak
“1.47. bintang ini terletak di rasi Canis Major dan merupakan sistem bintang
ganda dengan komponen primer bintang deret utama kelas A dan komponen sekunder
sebuah katai putih. Sirius dapat dilihat hampir di semua tempat di permukaan
bumi, kecuali oleh orang-orang yang tinggal pada lintang di atas 73,284 derajat
utara. Saat terbaik untuk melihat bintang ini adalah sekitar tanggal 1 Januari,
di mana dia mencapai meridian pada tengah malam.
Pada kondisi yang sesuai, Sirius dapat dilihat dengan mata tanpa menggunakan
bantuan apapun yaitu saat matahari masih berada di atas horizon. Ketika berada
di ats kepala, bintang ini dapat dilihat pada kondisi cuaca sangat bersih,
asalkan pengamat berada di tempat yang tinggi dan posisi matahari cukup rendah.
Nama bintang ini berasal dari Yunani, Seirios, yang berarti “menyala-nyala”
atau “amat panas”. Sebagai bintang paling terang di rasi “Anjing Besar,” ia
sering kali di sebut juga sebagai “Bintang Anjing.”
“gitu de, udah jelas kan?” tanya ify yang baru kali ini kelihatan capek
berbicara
“tunggu fy. Di kalimat terakhir bilang “ia sering kali di sebut juga sebagai
bintang anjing?” lah berati artinya aku itu bintang anjing??” kata debo tak
terima
“eitss.. jangan ngambek dong. Aku kan enggak mengartikan kamu sebagai bintang
anjing, tapi aku mengartikan kamu sebagai sirius, sang bintang bersinar”
“iya tapi kan tetep aja, awalnya enak ‘bintang paling terang di langit malam’
tapi di akhirnya ‘ia sering kali di sebut juga sebagai bintang anjing’ beuh”
kata debo masih tak terima
“haha. Iya maaf! Kamu juga seringkan bilang aku aneh? Hayooo!!”
“hehehe, ya gitu deh”
***
Dua tahun berlalu, ify sudah pergi ke Amerika untuk meneruskan S1 nya di
Univesitas Institut Teknologi California (Caltech), sedangkan debo dia sedang
sibuk untuk roadshow nya ke berbagai kota meskipun tidak di seluruh kota
Indonesia, walaupun terpisah jauh tapi mereka tidak pernah putus hubungan bagi
mereka “Friendship Never End” sama seperti judul salah satu buku Nadita,
novelist terkenal yang pernah di baca ify.